Franchise Laundry Koin dan Tips Menjalankan Kemitraannya

Des 7, 2023 | Tips dan Cara

Franchise laundry koin adalah salah satu solusi bagi Anda yang ingin usaha laundry tapi tidak ingin repot memulai dari awal. Karena hanya dengan membeli franchise, Anda sudah bisa mendapatkan semua perlengkapan laundry plus cara pemasarannya. Itu artinya Anda bisa membuka bisnis sembari belajar dari ahlinya.

Jika membandingkan dengan laundry kiloan, laundry koin lebih mudah. Pemilik tidak perlu repot mencuci dan menyetrika pakaian pelanggan. Cukup menyediakan mesin cuci dan berbagai perlengkapan lainnya. Pelanggan sendiri yang akan mencuci pakaiannya di laundry.

Pilihan Franchise Laundry Koin Terbaik

Ada banyak pilihan franchise laundry koin yang membuka kesempatan kemitraan. Tertarik untuk bergabung? Berikut beberapa pilihannya:

1. Cleanlite Laundry

Cleanlite laundry adalah brand dari PT. Ahlijasa Indonesia yang memberi layanan dengan berbasis laundry modern. Perusahaan ini berdiri pada tahun 2015 dengan kelebihan memberi dukungan penuh pada mitra.

Awal berdiri hanya melayani mitra wilayah Jabodetabek saja. Tapi seiring perkembangan perusahaan, akhirnya melayani juga untuk mitra seluruh Indonesia.

Jika tertarik menjadi mitra cleanlite laundry, Anda cukup menyediakan modal sebesar Rp. 350 juta. Dengan luas bangunan minimal 20 m². Tidak harus memiliki pengalaman dan pengetahuan yang baik tentang laundry. Karena Cleanlite Laundry akan memberi bimbingan dan dukungan hingga Anda bisa menjalankan usaha ini.

2. Koin Laundry

Jika Anda merasa biaya kemitraan Cleanlite Laundry cukup mahal, bisa menggunakan alternatifnya yaitu Koin Laundry. “Koin Laundry” merupakan franchise laundry yang didirikan oleh PT. Maju Alfa Omega. Tidak hanya membuka layanan franchise saja. Perusahaan ini juga menjadi distributor berbagai produk laundry yang berkualitas.

Berapa modal yang harus dikeluarkan untuk menjadi mitra? Biayanya beragam. Mulai dari Rp.38 juta hingga Rp. 366 juta rupiah. Anda bisa memilih paket sesuai dengan kemampuan. Dan tentu saja, harga ini sifatnya bebas fee atau royalti. Sehingga Anda tidak harus membayar fee royalti baik bulanan atau pun tahunan.

Lalu apa saja yang bisa Anda dapatkan? Dari harga yang Anda beli, Anda berhak mendapatkan berbagai layanan. Seperti instalasi, reparasi, dan suku cadang selama 10 tahun. Tentu ini merupakan layanan yang cukup menggiurkan bagi Anda yang masih pemula dalam bisnis laundry koin.

3. MR KLIN

Franchise laundry yang berdiri sejak tahun 2009 ini telah memiliki 200 cabang sampai sekarang. Bahkan telah mendapatkan penghargaan Superbrands. Ini karena MR KLIN menggunakan aplikasi untuk memudahkan pengelolaan laundry mitranya.

Bagi yang ingin membuka usaha laundry rumahan, cukup sediakan modal kemitraan sebesar Rp. 53 juta saja. Tapi jika ingin usaha laundry koin atau self-service, Anda bisa menyediakan modal awal mulai dari Rp. 219 juta hingga Rp. 287 juta.

Modal awal memang terlihat lebih besar. Tapi dengan bergabung menjadi mitra MR KLIN, Anda hemat jutaan rupiah. Karena MR KLIN membebaskan biaya royalti. Sehingga Anda tidak perlu membayar biaya royalti bulanan atau tahunan.

4. Londria Coin Express

Bagi Anda yang menginginkan laundry dengan mesin cuci dan menejemen standar Amerika dan Eropa, bisa menjadi mitra Londria Coin Express. Franchise laundry koin yang satu ini akan membimbing pebisnis laundry pemula agar bisa menjalankan bisnis laundry dengan sebaik mungkin.

Harganya juga tidak mahal. Cukup dengan modal awal Rp. 185 juta saja, Anda sudah bisa bermitra dengan Londria Coin Express. Jika ingin yang lebih hemat lagi, bisa mengambil paket UMKM dengan harga Rp. 45 juta saja. Untuk bisa bermitra, Anda harus menyediakan tempat dengan ukuran 50 m² dan listrik 4.400 Watt.

5. MaxPress

MaxPress merupakan franchise laundry koin yang dikelola oleh PT. Triton Internasional. Termasuk franchise laundry yang paling besar di Indonesia. Memiliki banyak cabang dari Sabang hingga Merauke.

Meski mengusung laundry koin, MaxPress juga menggunakan fitur pembayaran non tunai pada mesinnya. Karena bekerja sama dengan Maytag. Modal awal tidak besar. Cukup Rp. 149 juta saja dan bebas royalti fee. Sehingga Anda bisa menghemat jutaan dalam tiap bulan.

Waktu pay back period atau pengembalian modal antara 6 sampai 7 bulan. Dengan asumsi keuntungan Rp. 24 juta per bulan. Keuntungan ini sifatnya hanya estimasi. Jadi bisa kurang atau lebih dari itu. Tergantung dari berbagai faktor di lokasi.

6. eMAM Express

Bagi yang menginginkan usaha laundry yang autopilot, eMAM adalah solusi terbaik. Di sini Anda bisa berkesempatan untuk memperoleh passive income dengan berbisnis laundry koin. Sayangnya, layanan ini hanya untuk wilayah Jabodetabek saja. Belum ada untuk wilayah Indonesia lainnya.

eMAM Express menawarkan modal mitra franchise beragam. Mulai dari harga Rp. 50 juta hingga Rp. 360 juta saja. Harga ini Anda bayarkan untuk sistem, interior dan instalasi. Di tahun pertama Anda mendapatkan free biaya royalti. Setelah melewati tahun pertama, Anda harus membayar uang royalti sebanyak 75 juta per tahunnya.

Tips Sukses Menjalankan Franchise Laundry Koin

Meskipun menggunakan franchise laundry koin, bukan berarti tidak ada strategi yang Anda gunakan. Berikut beberapa tips sederhana untuk menjalankan bisnis sebagai franchisor laundry:

1. Utamakan Kualitas

Salah satu kelebihan bisnis laundry sistem franchise adalah adanya SOP pengerjaan orderan yang terstruktur sesuai dengan aturan pemilik brand. Termasuk juga penggunaan deterjen, pewangi, dan beberapa perlengkapan lainnya. Semua telah diatur dan Anda tinggal mengadopsi aturan tersebut dengan benar.

Meskipun semua telah ditentukan sesuai dengan SOP, tetap utamakan kualitas pada pelanggan. Berikan layanan terbaik dalam berbagai hal. Karena ini sifatnya self service, maka permudah pelanggan untuk melakukan pencucian sendiri. Dengan menempatkan karyawan yang bisa membantu pelanggan jika menemui kesulitan.

2. Berikan Promosi Terbaik

Tidak ada salahnya sesekali Anda memberikan promo diskon di waktu-waktu tertentu. Misalkan diskon untuk pelanggan pertama, diskon untuk nominal tertentu, diskon di akhir minggu, dan lain sebagainya. Dengan beberapa diskon ini, Anda bisa menjaring pelanggan baru dan mempertahankan pelanggan lama.

Tidak harus dengan menggunakan diskon. Jika memungkinkan menggunakan promosi lainnya, Anda juga bisa melakukan itu. Seperti ada pilihan pewangi, pemberitahuan gift, pemberian kupon, cash back, dan lain sebagainya. Pintar-pintarlah membuat promosi agar bisa meraih banyak pelanggan.

3. Melakukan Pemasaran Sebaik Mungkin

Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk memperkenalkan laundry kepada pelanggan dengan berbagai langkah strategi marketing. Bisa menggunakan cara konvensional. Seperti membuat banner, menyebar brosur, membuat spanduk, dan lain sebagainya.

Atau bisa juga menggunakan digital marketing. Seperti menggunakan sosial media marketing, website marketing, fitur Google My Bussines untuk menjangkau pengguna internet lokal, dan lain sebagainya. Dengan melakukan cara pemasaran digital untuk laundry dengan benar, bisnis laundry koin bisa berkembang lebih cepat.

4. Menjaga Hubungan Baik dengan Pelanggan

Komunikasi yang baik dengan pelanggan bisa menjadi menjadi kunci pemasaran yang berkelanjutan. Anda bisa menyimpan nomor telepon atau WA setiap pelanggan. Selain menjalin komunikasi yang baik, Anda juga bisa memberi banyak informasi terkait laundry.

Misalkan sewaktu-waktu ada promo laundry. Anda bisa memberikan informasi terkait promo atau informasi apapun dengan cepat. Hubungan yang baik dengan pelanggan inilah yang akan menjadi marketing yang berkelanjutan untuk mengikat para pelanggan.

Perlu diingat, bahwa pelanggan adalah Raja. Namun, ini tak berarti “raja” yang brengsek harus tetap Anda pertahankan bukan?

5. Gunakan Sistem Cashless

Pelanggan lebih suka menggunakan cara pembayaran yang bervariatif. Tidak hanya menggunakan cash, namun jika bisa menyediakan pembayaran cashless  atau non tunai juga. Misal pembayaran menggunakan kartu debit, memanfaatkan QR code dari dompet digital ataupun transfer antar bank dengan gratis admin. Dengan kemudahan pembayaran yang seperti ini dapat membuat laundry Anda bisa memenangkan persaingan.

Kesimpulan

Laundry koin adalah sistem laundry self service. Di mana pelanggan akan mencuci dan menggunakan berbagai fasilitas laundry sendiri. Ada banyak franchise laundry self service yang bisa dipilih untuk menjadikan mitra pada bisnis laundry Anda. Dengan sistem franchise, Anda tinggal mengadopsi semua sistem laundry yang sudah ada. Sehingga pendirian bisnis laundry lebih praktis.

Harga kemitraan yang bervariasi bukannya tanpa alasan. Mayoritas besarnya harga ini karena pihak penyedia franchise menyediakan Anda mesin cuci koin, mesin pengering, meja kasir, satu set meja setrika dan setrika uap, serta biaya renovasi. Hanya harga mesin laundry koin saja antara Rp. 10-50 juta, belum lagi biaya lainnya.

Modal yang besar untuk memulai kemitraan dengan brand penyedia franchise laundry koin, tentunya harus membuat Anda menerapkan langkah khusus untuk meraup dan menjaga keuntungan. Dari mulai perencanaan, strategi pemasaran, memperbanyak dan menyempurnakan layanan dan terakhir, menjalin hubungan baik dengan pelanggan.

Pin It on Pinterest

Share This